Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Perbandingan senilai Matematika

Pada perbandingan senilai, nilai suatu besaran akan makin naik atau turun sejalan dengan naik atau turunnya besaran yang lain.
Langkah-langkah yang dapat dilakukan untuk menghitung perbandingan senilai adalah sebagai berikut:
1. Perhitungan berdasarkan nilai satuan
Hitung nilai satuannya terlebih dahulu, kemudian lakukan perhitungan berdasarkan nilai satuan tersebut.
2. Perhitungan berdasarkan perbandingan
Hitung suatu nilai menggunakan sifat-sifat perbandingan senilai
Rumus nilai menggunakan sifat perbandingan
Jika A dan B berbanding senilai berlaku rumus:
Rumus A dan B berbanding senilai
Untuk lebih jelasnya, akan saya berikan contoh soalnya.
Contoh:
Rina membeli 3 kg jambu seharga Rp 24.000,00. Berapa rupiah Rina harus membayar jika membeli 5 kg jambu?
Penyelesaian:
1. Perhitungan berdasarkan nilai satuan
harga 3 kg jambu = Rp 24.000,00
harga 1 kg jambu = Rp 24.000,00 : 3 = Rp 8.000,00
jadi, harga 5 kg jambu = 5 x Rp 8.000,00 = Rp 40.000,00
2. perhitungan berdasarkan perbandingan
Cara menghitung perbandingan
3x = 5 x 24.000
3x = 120.000
x = 120.000 : 3 = 40.000

Jadi, harga 5 kg jambu adalah Rp 40.000,00

Baca juga: Konsep Perbandingan Matematika